Triumph TF250X menjadi produk trail pertama dari pabrikan motor asal Inggris tersebut.
Motor ini dikembangkan oleh Triumph bersama dengan juara balap Ricky Carmichael dan Iván Cervantes.
Motor trail 4-tak ini merupakan desain ground up yang full baru.
Dengan powertrain khas balap berperforma tinggi dipadukan sasis aluminium yang ringkas dan super ringan.
“Motor ini 100% Triumph, disusun, dirancang, dikembangkan dan diproduksi oleh tim sasis dan mesin kami yang terkemuka di dunia, dengan dukungan ahli dari juara balap kami.” ucap Steve Sargent, Triumph Motorcycles Chief Product Manager.
“Kami memulai dengan selembar kertas kosong dan memulai desain baru, termasuk mesin baru, sasis baru, dan elektronik baru,” tambahnya, dikutip dari Enduro21.com.
TF250X akan langsung dikenali di trek dengan tampilan yang minimalis dengan grafis Triumph Racing Yellow dan Black yang khas.
Mesin ini didesain sangat kompak dan super ringan, dengan piston aluminium forged dan klep berbahan titanium.
Mesinnya memiliki lapisan karbon minim gesekan seperti berlian, cover magnesium yang ringan dan kopling Exedy Belleville.
Mesin ini berkapasitas 249,95 cc, dengan bore 78 mm, dan stroke 52,3 mm. Rasio kompresinya 14,4:1, dan sistemnya injeksinya menggunakan Dell’Orto EFI.
Knalpotnya dilengkapi peredam tunggal, dan final drive 13/48 dengan per kopling Belleville. Gearboxnya lima kecepatan.
Lanjut ke sasis, rangkanya berbahan alumunium dengan desain spine, dan lengan ayunnya juga berbahan alumunium. Triumph mengklaim motor ini hanya berbobot 104 kg.
Roda depan berukuran 21 x 1,6 inci, sedangkan roda belakang berukuran 19 x 1,85 inci. Ban depan berukuran 80/100, dan ban belakang 100/90.
Suspensi depannya menggunakan Upside Down (USD) keluaran KYB berdiameter 48 mm, dengan penyesuaian kompresi/rebound dan travel 310 mm.
Suspensi belakang masih menggunakan KYB dengan penyesuaian kompresi (H dan L), penyesuaian rebound, dan travel 305 mm.
Bagian pengereman ditangani oleh, dengan rem depan menggunakan kaliper dua piston 24 mm dan cakram 260 mm.
Rem belakang memiliki satu piston tunggal 26 mm dan cakram 220 mm.
Triumph TF250X ini dibanderol 9.795 Pound Sterling, atau sekitar Rp 193,7 jutaan (Kurs 1 Pound Sterling = Rp 19.775).
Foto: Triumph Motorcycles, Enduro21.com