YAMAHA RX KING 2005 | TAMPIL BERGAYA VINTAGE MX

YAMAHA RX KING 2005

TAMPIL BERGAYA VINTAGE MX

Tinggal di kota Atlanta, USA rupanya tidak mengendurkan hobinya untuk bisa custom motor. Malah Pande Putra Ragil justru aktif membangun motor-motor custom impiannya di tanah kelahiran, Kandangan, Kediri, Jawa Timur.

Saya banyak dapet part-part untuk custom di USA, buat mengisi waktu juga hunting part di lokasi swap meet. Seperti motor Yamaha RX King 2005 ini hamir seluruh partnya dikirim dari USA,” jelas Pande yang sudah puluhan tahun menetap di USA.

Nah, Yamaha RX King ini di desain bergaya trail vintage era awal tahun 1970-an. Terlihat dari tangki Yamaha MX 250 original dengan material aluminium. Sedangkan untuk kelengkapan bodi lainnya seperti spatbor dan bodi tengah hasil custom dari plat aluminium garapan Cak Yon yang langsung ditrap oleh Rio JXZ Builder Jokzin

Selain itu untuk rangka tubular seluruhnya juga garapan builder lokal, dikerjakan langsung oleh Abah Sukri Custom yang juga masih tetangga rumah di kampung saya

Pande Garage, Kandangan.

Tampilan motor ini secara keseluruhan sangat proposional apalagi ditunjang dengan kelir broken white yang  diberi decal berkelir kuning dengan design vintage. Kabarnya di event Kustomfest 2022 lalu motor ini sempat ditawar dengan harga tinggi oleh salah satu pengunjung. 

Total
0
Shares
Prev
SLIDE ON SUNDAY
Slide-On-Sunday

SLIDE ON SUNDAY

GANDENG APPAREL DAN PART AFTERMARKET LOKAL

Next
TROOPER CUSTOM
Trooper custom

TROOPER CUSTOM

POP UP STORE BARU DI BLACKSTONE JAKARTA

You May Also Like
Total
0
Share